Home » » Prospek E-Commerce di Indonesia Dan Dunia

Prospek E-Commerce di Indonesia Dan Dunia

Written By Wisnu Arif Fahreza LA'Vista on Jumat, 29 Maret 2013 | 20.06


Secara umum e-commerce adalah sebagai segala bentuk transaksi perdagangan atau perniagaan barang atau jasa dengan menggunakan media elektronik. E-commerse juga dapat didefinisikan sebagai suatu cara berbelanja atau berdagang secara online yang memanfaatkan fasilitas internet dimana tempat website yang dapat menyediakan layanan “get and deliver”. E-commerse akan merubah semua kegiatan marketing dan juga sekaligus memangkas biaya-biaya operasional untuk kegiatan perdagangan.

Pada awalnya perdagangan elektronik (E-Commerse) merupakan aktivitas perdagangan yang hanya memanfaatkan transaksi komersial saja, misal mengirim dokumen komersial seperti pesanan pembelian secara elektronik.

Secara umum, e-commerce mempunyai perkembangan yang sangat pesat di dalam dunia marketing. E-commerce mempunyai daya pikat kepada share market baru dalam dunia marketing visual. Dengan seiring majunya kemempuan jaringan perkembangan komunikasi, e-commerce dengan sangat mudah menyebar ke seluruh dunia tanpa ada batasan informasi.

E-commerce berkembang begitu cepat di seluruh dunia. Dengan masuknya era web 2.0 segala sesuatunya dipermudah. Manusia yang penuh dengan kesibukan, membutuhkan segala cara yang dapat mempermudah hidup mereka. Salah satunya berhubungan kegiatan berbelanja. Fenomena belanja daring bukanlah hal yang baru, namun saat ini semakin berkembang pesat. Dibantu teknologi web 2.0 yang bersifat interaktif, memungkinkan seseorang untuk berbelanja hanya melalui rumah, kantor atau dimanapun mereka berada, dan dalam waktu singkat barang yang mereka inginkan akan sampai di tempat tujuan.

Memasuki dunia global saat ini, situs berbasis E-Commerce semakin marak menjamur. Dunia bisnis versi internet di tanah air pun tidak ketinggalan berkembang , munculnya portal seperti itu dapat dilihat dalam setiap -pekan, namun tidak semua penawaran itu sukses disambut para user. Paradigma yang muncul sekarang ini adalah Customer satisfaction, sehingga perusahaan perlu memberi prioritas hal ini dalam melakukan bisnis.

Perkembangan e-commerce diIndonesia sendiri telah ada sejak tahun 1996, dengan berdirinya Dyviacom Intrabum atau D-net sebagai perintis transaksi online. Wahana transaksi berupa mall online yang disebut D-Mall ini telah menampung sekitar 33 toko online/merchant. Produk yang dijual bermacam-macam, mulai dari makanan, aksesori, pakaian, produk perkantoran sampai furniture. Penggunaan E-commerce di dunia dan Indonesia kedepannya sangat menjanjikan . fenomena menjamurnya toko online (E-shop) merupakan salah satu indicator bahwa  e-commerce menjadi media yang berpengaruh penting dalam kegiatan bisnis.

Tampaknya e-commerce mempunyai masa depan yang cerah. Jika berbagai detail dari perdagangan online ini dapat di selesaikan maka bukan mustahil e-commerce dan Internet akan mengubah struktur dunia usaha secara global. Prospek E-commerce di Indonesia bahkan didunia sangatlah menunjukkan kemajuan yang sangat baik dan pesat.

Meskipun kegiatan E-commerce memiliki resiko yang mungkin terjadi, namun banyak keuntungan yang bisa dirasakan oleh pelaku bisnis dan konsumen, hal tersebut antara lain:

Kemudahan dalam segi modal, karena bisnis online tidaklah terlalu membutuhkan modal  yang besar, cukup dengan satu unit komputer dan jaringan internet. jaringan internet dapat menjangkau konsumen, karena internet bersifat global dan mendunia sehingga kita dapat menjangkau kosumen yang jauh dengan mudah dengan mempromosikan produk dengan mudah di internet.

E-Commerce dapat membuat waktu berbelanja menjadi singkat karena tersedianya informasi secara menyeluruh di internet sepanjang waktu. Semakin banyak manusia yang bekerja dan beraktifitas di rumah dengan menggunakan internet berarti mengurangi perjalanan untuk bekerja, belanja dan aktifitas lainnya, sehingga mengurangi kemacetan jalan dan mereduksi polusi udara.






Share this article :

0 komentar:

Powered By Blogger

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.

Translate

Mengenai Saya

Foto saya
nama saya wisnu arif fahreza, saya lahir dinatar tanggal 25 agustus 1994 ...

Pengikut

Cari Blog Ini

Entri Populer

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Wisnu Arif Fahreza - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger